Cara Setting Modem STC Kartu 3, Telkomsel, Indosat, Axis, XL - Modem merupakan sebuah alat yang digunakan untuk menghubungkan komputer/laptop ke internet melalui kartu telephone yang disediakan oleh layanan jasa telekomunikasi.
Tipa kali ini adalah gimana cara setting Modem QUICKnet (STC GSM) menggunakan kartu telephone Three (3), Telkosel, IM3 (Indosat), Axis dan XL, untuk anda yang baru pertama kali menggunakan modem, pasti anda bingung kenapa modem saya tidak bisa Connect internet? Supaya modem bisa Connect anda diharuskan mensetting modem tersebut menggunakan kartu gsm yang anda pakai dan untuk setting setiap kartu berbeda-beda caranya.
Berikut Cara Setting Modem STC Kartu 3, Telkomsel, Indosat, Axis, XL
1. Langkah pertama silahkan anda instal dulu modemnya, Jika sudah buka dan pilih "Settings > Connections Profil > Add".
2. Kemudian silahkan isikan data-data kartu GSM. Setiap kartu berbeda-beda konfigurasinya, sebagai contoh disini saya menggunakan kartu 3 (Three).
Profile Name : 3/Tri/Three (Terserah)
APN : 3data
Authentication Protocol : None
Number : *99#
Username : 3data
Password : 3data
3. Maka hasilnya jika menggunakan Modem STC Quicknet seperti dibawah ini. Untuk Modem STC versi lain atau modem merek lain mungkin caranya agak berbeda sedikit, namun secara keseluruhan hampir sama.
4. Jika sudah benar pengisiannya, silahkan klik "Apply".
5. untuk penggunaanya silahkan pilih menu "Home" dan pilih nama profil yang tadi dibuat - Surf.
6. Untuk Setting kartu lain seperti Telkomsel, Indosat, Axis dan XL bisa anda lihat dibawah ini, yang proses pengisiannya sama seperti kartu 3 diatas.
1. Kartu Telkomsel (AS dan Simpati)
- Profile Name : telkomsel
- APN : telkomsel
- Authentication Protocol : None
- Number : *99#
- Username : Kosongkan
- Password : Kosongkan
2. Kartu Indosat (IM3 dan Mentari)
- Profile Name : indosat
- APN : www.indosat-m3.net
- Authentication Protocol : None
- Number : *99#
- Username : Kosongkan
- Password : Kosongkan
3.Kartu Axis
- Profile Name : axis
- APN : axis
- Authentication Protocol : None
- Number : *99#
- Username : Kosongkan
- Password : Kosongkan
4. Kartu XL
- Profile Name : XL
- APN : xlunlimited
- Authentication Protocol : None
- Number : *99#
- Username : Kosongkan
- Password : Kosongkan
Note : Jika anda menggunakan Modem Lain, yang saat mengisi APN terdapat pilihan dynamic dan static, silahkan anda pilih yang static.
Nah, begitulah cara settings modem STC kartu 3, Telkomsel, Indosat, Axis, XL. Semoga artikel ini bermanfaat dan jangan lupa juga baca artikel terbaru di Unik-Informatika.
Selamat mencoba !
Baca Juga :